CHAMPIONS LEAGUE : Werder Bremen VS Sampdoria
Kamis, 19 Agustus 2010, 01.45 WIB, Weserstadion, Bremen
Pertandingan leg 1 antara Werder Bremen berhadapan dengan Sampdoria akan dilangsungkan di Weserstadion, kandang dari Werder Bremen.
Bremen lolos ke kualifikasi Liga Champion setelah di musim lalu, berhasil mengakhiri kompetisi di peringkat ketiga. Werder Bremen akan menghadapi klub tangguh Sampdoria di babak kualifikasi ini.
Meskipun demikian, dalam situs resmi klub Bundesliga itu, pelatih Werder Bremen Thomas Schaaf tetap berpikir optimis dengan berkata: “Kami akan selalu menetapkan target yang ambisius dan melihat semua hal dengan optimis, oleh karena itu kami tidak pernah berpikir mengenai kegagalan.”
Werder Bremen berhasil mencatat kemenangan dalam pertandingan kompetitif mereka pada awal musin ini, dimana Bremen sukses mengalahkan Ahlen dengan skor 4-0, dalam ajang DFB Pokal atau yang dikenal dengan Piala Jerman. Pada pertandingan itu, Hugo Almeida, Tim Borowski dan Marko Marin masing-masing mencetak gol. (IndoTipster)
Kabar terakhir dari Werder Bremen adalah mereka baru saja ditinggalkan oleh pemain andalan mereka Mesut Ozil, yang sudah resmi menjadi milik Madrid, tentu saja tanpa kehadiran pemain berusia 21 tahun tersebut kekuatan Bremen akan sedikit berkurang, dan posisinya kemungkinan digantikan oleh Aaron Hunt.
Di sisi lain, Sampdoria baru saja ditinggalkan oleh pelatih mereka Luigi Del Neri yang sekarang menjabat sebagai manajer dari Juventus. Posisi Del Neri sendiri sekarang digantikan oleh Domenico Di Carlo, yang telah terbukti kapasitasnya saat membesut tim Chievo.
Dalam situs resmi Sampdoria, Di Carlo mengatakan bahwa timnya harus mempunyai semangat bertanding ketika melawan Bremen dengan berkata: “Dengan semangat dan mental Sampdoria, kami dapat mengalahkan tim tangguh seperti Werder Bremen.”
Di Carlo juga dihadapkan dengan fakta bahwa klub Bundesliga tersebut akan bermain secara terbuka dan menyerang, dimana Di Carlo juga menginginkan skuadnya juga tampil menyerang. Dengan pemain seperti Antonio Cassano dan Giampaolo Pazzini, Di Carlo sangat optimis ketika harus menghadapi Werder Bremen.
Dalam pertandingan ini, kehormatan negara juga dipertaruhkan. Klub Bundesliga sudah sangat dekat dengan Serie-A dalam koefisien pembagian jatah klub Liga Champion dan pertandingan ini sedikit banyak akan menentukan jatah tempat keempat pada tahun 2012-2013.
Saat ini, klub Serie-A berhak mengirimkan 4 wakilnya untuk mengikuti Liga Champion, Sedangkan Bundesliga hanya berhak mengirimkan 3 wakilnya, hal ini dikarenakan koefisien kemenangan klub Italia lebih banyak daripada klub Jerman.
5 Pertandingan terakhir Werder Bremen:
14 Agustus: LR Ahlen 0-4 Werder Bremen (Piala Jerman)
15 Mei: Werder Bremen 0-4 Bayern Munich (Piala Jerman)
8 Mei: Werder Bremen 1-1 Hamburg (Bundesliga)
1 Mei: Schalke 04 0-2 Werder Bremen (Bundesliga)
25 April: Werder Bremen 1-0 FC Koln (Bundesliga)
5 Pertandingan terakhir Sampdoria:
7 Agustus: FC Koln 2-0 Sampdoria (Persahabatan)
31 Juli: Espanyol 0-0 Sampdoria (Persahabatan)
25 Juli: Porto 2-1 Sampdoria (Persahabatan)
16 Mei: Sampdoria 1-0 Napoli (Serie-A)
9 Mei: Palermo 1-1 Sampdoria (Serie-A)
Prediksi Starting XI:
Werder Bremen: Wiese, Fritz, Mertesacker, Pasanen, Boenisch, Bargfrede, Frings, Hunt, Marin, Almeida, Pizarro.
Sampdoria: Curci, Stankevicius, Lucchini, Gastaldello, Ziegler, Semioli, Tissone, Palombo, Mannini, Cassano, Pazzini.




View My Stats
blog comments powered by Disqus